Soerojo Hospital Soerojo Hospital Soerojo Hospital

RSJS tandai puncak peringatan HKJS dengan Workshop "Long Acting Antipsychotic Injection"

Oleh Admin Soerojo Hospital
Diposting di Berita Oktober 31, 2016


MAGELANG – RSJ Prof. Dr. Soerojo Magelang menandai puncak peringatan Hari Kesehatan Jiwa Sedunia 2016 dengan Workshop “Long Acting Antipsychotic Injection” pada senin (31/16) di Gedung Aula Diklat RSJS Magelang. Sebelum penyelenggaraan workshop ini, peringatan HKJS di RSJS Magelang diawali dengan pameran kesehatan jiwa di Monas Jakarta (9/10) diikuti dengan sosialisasi kepedulian terhadap kesehatan jiwa kepada pasien dan keluarga pasien RSJS Magelang (10/10).

Direktur RSJS Magelang dr. Endang Widyaswati, M.Kes dalam sambutannya berharap kepada dokter – dokter puskesmas sebagai garda depan pelayanan kesehatan dapat memanfaatkan workshop ini untuk menambah pengetahuan tentang Long Acting Antipsychotic Injection. “ Rekan – rekan sejawat inilah yang menjadi ujung tombak pelayanan kesehatan secara umum, untuk itu mari dengan workshop ini kita berbagi ilmu dengan tujuan memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan lebih baik “ tambahnya.

Workshop ini dihadiri oleh dokter umum dan residen RSJS Magelang, juga para petugas kesehatan dari 37 Puskesmas di wilayah Kabupaten dan Kota Magelang serta dari wilayah Kabupaten Temanggung. Narasumber pada workshop ini adalah dr Santi Yuliani, MSc., Sp.KJ dan dr. Purwaningsih, Sp.KJ., M.Kes yang merupakan ahli Kesehatan Jiwa di RSJS Magelang. Para pesertapun dapat langsung mempraktekan penggunaan “Long Acting Antipsychotic Injection” pada workshop tersebut dengan dipandu oleh instruktur dari RSJS Magelang. Setelah workshop ini diharapkan peserta dapat Memberikan terapi pada pasien gangguan jiwa sesuai kompetensi dokter di fasilitas pelayanan kesehatan primer serta Meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan dalam pemberian terapi antipsikotik injeksi jangka panjang

Sesuai tema Hari Kesehatan Jiwa Sedunia tahun 2016 ini Dignity in Mental Health: Psichological First Aid and Mental Health for All, masyarakat yang membutuhkan pertolongan psikologis dini dapat mendatangi fasilitas pelayanan kesehatan primer terdekat. Dengan demikian fasilitas pelayanan kesehatan primer akan menjadi ujung tombak pelayanan kesehatan jiwa. Untuk memenuhi tuntutan tersebut, diharapkan fasilitas pelayanan kesehatan primer mampu menyelenggarakan pelayanan kesehatan jiwa dengan lebih baik.

Diantara kebutuhan penyelenggaraan pelayanan kesehatan jiwa adalah adanya tenaga medis yang kompeten. Selain itu ketersediaan obat-obatan juga menentukan keberhasilan kegiatan ini. Saat ini telah ada obat jiwa yang mempunyai waktu kerja panjang atau long acting psikotropik injeksi. Beberapa pasien dengan tingkat kekambuhan tinggi dan kurang dapat merespon pemberian obat oral dapat disarankan untuk mengkonsumsi obat jenis long acting injection. Selain itu pemberian long acting antipsikotik injeksi ini juga membantu keberhasilan terapi untuk pasien-paasien dengan tingkat kepatuhan minum obat yang rendah.


Bagikan Postingan ini

    Tinggalkan Kami Pesan


Copyright © 2021 Soerojo Hospital. All Rights Reserved.